Teko

Copas yg hitz di timeline line.

Ngeliat orang posting kebahagiaan, kita bilang dia pamer. Padahal kita punya pilihan untuk tersenyum, dan ikut bahagia buatnya..

Baca status orang sedih, kita sebut dia nyari perhatian. Padahal kita bisa mengambil sikap empati, dan mencoba meletakkan diri di posisinya..

Ketemu friendlist yang rutin ngeshare ilmu sama nasihat, kita tuduh dia sok bijak. Kayak yang udah paling bener di dunia aja. Padahal kita bisa memilih untuk merenungkan postingannya. Mana tau dari satu dua yang ia tulis, adalah cara Allah menegur kita dengan halus..

Temenan sama orang yang prestatif dan rajin berbagi tips dan trik keberhasilannya, kita pandang dia sebagai orang yang sombong. Padahal kita punya pilihan untuk termotivasi, dan tertular untuk punya semangat yang sama sepertinya.

Kawan,
Jika semua yang melintas di hadapan terasa negatif dan menjemukkan,
tidakkah kau curiga bahwa sesungguhnya masalahnya itu ada di diri kita?
Karena sungguh,
Teko hanya akan mengeluarkan apa yang menjadi isinya..
=========

Popular posts from this blog

Tips Membuat CV Ta’aruf, Bonus Format Instan

Perbedaan Penulisan pada Mushaf Kemenag dengan Mushaf Rasm Utsmani cetakan Madinah

Komik berfaidah #4

Mad Badal - Meringankan Syiddah

Jangan Nunggu Sempurna

Apa itu Tauqifiyah?

5 Video Podcast Paling Menginspirasi