Posts

Showing posts from February, 2019

Pelajaran yang Berserakan

Image
Kubilang aku ingin s2. Mau KAUST, chalmers, kth, keio, malaya, itb, ugm terserah dimana asal diterima. Berkas-berkas sudah diterjemahkan ke bahasa inggris, difotokopi dan dilegalisir. Super dukungan orang tua, dari segi finansial maupun moral, telah kukantongi. Pada akhirnya, berkas berkas itu tak pernah tiba di salah satu pun dari deretan nama Universitas yang kusebut tadi. *** Di salah satu episode Upin & Ipin yang berjudul "bila besar nanti", aku tergelitik dengan cara anak - anak tadika mesra menceritakan cita-cita mereka. Ehsan yang suka makan ingin menjadi koki, jarjit ingin menjadi wartawan, mei mei yang hobi 'mengajari' ingin menjadi guru, dan yang paling menarik, fizi ingin menjadi tukang sampah. Ketika fizi ditanya alasannya, dengan lugas dia menjawab "bila tak ada sampah, semua tempat bersih! Tak ada penyakit, barulah sehat!". Betapa naifnya mereka. Tapi disanalah letak keindahannya. Aku bercermin dengan keadaanku ketika remaja dan

Betapa Lemahnya Kita

Image
Suatu hari di perjalanan pulang ke rumah, kaca helm kubiarkan terbuka, dan aku berkendara dengan kecepatan merenung. Tidak lambat, tak pula ngebut. Sekonyong-konyong seekor serangga kecil terbang melewati pertahanan anti radiasi dari kacamataku dan mendarat tepat di permukaan kornea. Aku mengerjap-ngerjapkan mata karena kelilipan. Dasar insekta! Dia pikir dia itu apa? Umpatku ketika mengingat kejadian ganjil tersebut. Kenapa ganjil? Sepanjang jalan aku merenungkannya. Jalan selebar itu, serangga semini itu, mata semungil ini, kacamata yang melindungi... Dan aku masih kelilipan! Insekta melilip mata tanpa pandang bulu. Orang kaya, orang miskin, lulusan sarjana, anak teka, pemuda kuat, sesepuh lemah, mereka semua tak pernah bisa mengelak kala kelilipan memang jadi suratan. Betapa tidak berdayanya kita. Dimana manfaat harta, tahta, kecerdasan, dan ketangkasan itu? Lawan serangga tersesat saja kalah. Padahal kalau kita iseng berhitung...(dengan asumsi seperti pada gambar) Di